Connect with us

Bola Dunia

Timnas U16 Juara Piala AFF, Kado HUT Kemerdekaan Ke-77 RI

Timnas U16 Juara Piala AFF, Kado HUT Kemerdekaan Ke-77 RI

(speakbola.com) – Timnas Indonesia U16 berhasil jadi raja di Asia Tenggara usai mengalahkan Vietnam pada partai final Piala AFF U16, di Stadion Maguwuharjo, Jumat (12/8/2022) malam WIB.

Raihan Piala AFF U16 itu amat berharga. Bukan hanya bagi Timnas Indonesia tapi juga bagi Republik ini. Sebab, kemenangan Timnas kali ini diraih menjelang HUT Kemerdekaan RI Ke-77. Sehingga, kemenangan ini bisa dianggap sebagai kado hari ulang tahun kemerdekaan RI ke-77.

Adalah Muhammad Kafiatur Rizky yang membawa Indonesia unggul 1-0 lewat golnya ke gawang kiper Vietnam, Phan Dinh Hai, sebelum turun minum. Usai menerima sodoran bola di kotak penalti, Kafiatur mampu melepaskan sepakan ke arah pojok kanan atas gawang Vietnam.

Hingga babak kedua usai, keungggulan 1 gol Timnas U16 tidak mampu dikejar Vietnam.

Kemenangan ini adalah titel kedua Indonesia di ajang Piala AFF U16. Sebelumnya, Tim Garuda pernah membawa pulang gelar pada 2018 di ajang Piala AFF U16 yang juga digelar di Indonesia.

Kado HUT Kemerdekaan RI Ke-77

Melansir dari detik, Pelatih Timnas Indonesia di Piala AFF U16, Bima Sakti, telah menyampaikan kepada para anak didiknya agar tidak menyia-nyiakan kesempatan yang tak terulang lagi dalam karier mereka ini.

Oleh sebab itu, Ia meminta para pemain untuk memanfaatkan dengan baik momen final Piala AFF ini untuk mengubah hidup mereka dan semua bertekad untuk memberikan kado untuk HUT Kemerdekaan RI ke-77 pada 17 Agustus nanti.

Pemain Terbaik Piala AFF U16

Selain meraih capaian secara kolektif sebagai juara Piala AFF U16, gelar perorangan juga diraih salah seorang anggota Timnas Indonesia U16. Pemain sekaligus kapten Timnas Indonesia U16, Muhammad Iqbal Gwijangge, menyabet predikat Pemain Terbaik Piala AFF U16.

Iqbal dianggap berhasil memimpin rekan-rekannya selama berlaga di ajang yang digelar sejak 31 Juli 2022 itu. Dia pun selalu tampil di setiap laga Indonesia U16 sejak fase grup hingga partai penentu.

Puncaknya, adalah saat pemain kelahiran 28 Agustus 2006 itu berhasil menghalau setiap serangan yang dilancarkan Vietnam U16 di laga penentu. Dia membuat penyerang-penyerang Vietnam frustrasi dan berhasil menjaga keunggulan satu gol Indonesia hingga pertandingan berakhir.

Ikuti terusSpeakBolauntuk mendapatkan berita terkini dan unik dari dunia sepak bola. Bicara bola ya SpeakBola aja!

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

More in Bola Dunia