Connect with us

Bola Dunia

Barcelona Senggol Real Madrid karena Lewandowski

Barcelona Senggol Real Madrid karena Lewandowski

(speakbola.com) – Barcelona Senggol Real Madrid karena Lewandowski. Blaugrana sukses datangkan bomber asal Polandia, Striker berusia 33 tahun tersebut direkrut Barcelona dengan mahar 50 juta euro (Rp 756 miliar). Pemain yang tidak memiliki tato ditubuhnya tersebut datang dengan catatan gol yang fantastis, ia membukukan 344 gol dari 375 penampilan bersama Die Roten sejak 2014.

Barcelona datangkan Lewandowski

Lewandowski resmi jadi pemain Barcelona

Kedatangan Lewandowski mendapat respon dari salah satu legenda Barcelona, Hristo Stoichkov. Pria asal Bulgaria tersebut memberikan apresiasi atas kedatangan bomber tersebut ke Blaugrana, sekaligus menyenggol rival utama Barca, Real Madrid.

“Tidak mudah meninggalkan Bayern setelah bertahun-tahun, apa yang sudah dilakukan Lewandowski untuk Bayern sangat spektakuler. Saya harap dia terus mencetak gol,” kata Stoichkov, dikutip dari Mundo Deportivo.

Legenda Barcelona Stoichkov

Stoichkov sindir Real Madrid

Dalam kesempatan yang sama, eks bomber Barcelona ini juga mengingatkan kembali peristiwa saat Lewandowski mencetak 4 gol ke gawang Real Madrid semasa membela Dortmund pada semifinal Liga Champions 2013.

“Ketika dia berseragam Dortmund, dia memasukkan empat gol ke gawang mereka. Mari kita lihat apakah mereka masih bisa tertawa,” sindir Hristo Stoichkov kepada Real Madrid.

Lewandowski cetak 4 Gol ke gawang Real Madrid saat masih di Dortmund

Sementara kubu Real Madrid tetap percaya diri dan tidak terburu-buru melakukan perekrutan untuk menandingi manuver Barca yang datangjan Lewandowski. Real Madrid memang membicarakan tentang transfer Barcelona tersebut, tapi suasana klub diklaim tetap tenang.

El Real sendiri telah mendatangkan Rudiger dan Aurelien Tchouameni. Keduanya didatangkan guna memperkuat lini tengah dan bertahan tim asuhan Ancelotti.

Barca dan Madrid akan bertemu dalam pertandingan pramusim pada tanggal 24 Juli 2022.

Tetap ikuti Speakbola untuk dapat kabar terbaru dan unik dari dunia sepak bola. Bicara bola ya speakbola aja!

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

More in Bola Dunia