Connect with us

Offside

5 Negara Peserta Piala Dunia 2022 dengan Ranking FIFA Tertinggi, Jaminan Calon Juara?

5 negara peserta piala dunia dengan ranking fifa tertinggi

(speakbola.com) – Pada bulan Oktober 2022 FIFA telah merilis daftar ranking sepak bola negara-negara di dunia yang terbaru. Sebanyak 211 negara masuk ke dalam daftar peringkat FIFA itu. Tentu saja, 32 Negara yang ada dalam daftar tersebut merupakan para peserta Piala Dunia 2022 di Qatar nanti. 5 negara yang menempati pucuk peringkat tersebut semuanya lolos sebagai peserta Piala Dunia. Namun apakah peringkat FIFA itu akan menjamin kedigdayaan mereka di Piala Dunia 2022 nanti?

Rubrik offside kali ini akan membahas 5 negara peserta piala dunia 2022 dengan rangking FIFA tertinggi.

1. BRASlL (1841.30 Poin)

Timnas Brasil merupakan tim nasional sepak bola tersukses dalam sejarah. Mereka telah lima kali menjuarai Piala Dunia FIFA pada tahun 1958, 1962, 1970, 1994 dan 2002.

Skuad Timnas Brasil sering dijuluki dengan nama Selecao, yang bermakna “orang-orang yang terpilih“. Bintang-bintang sepak bola dunia banyak berkumpul di Timnas Brasil seakan mereka adalah tim All-Star-nya sepak bola.

Dalam perjalanannya menuju Qatar, Brasil bersama skuad Piala Dunia 2022-nya tak terkalahkan dalam 17 pertandingan babak Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Amerika Selatan. Kepastian Selecao lolos ke Piala Dunia 2022 datang setelah mereka menang 1-0 atas Kolombia di laga Kualifikasi Piala Dunia mereka yang ke-12, Jumat (12/11/2021).

Setelah melewati 12 pertandingan, Brasil duduk di pucuk klasemen Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Amerika Selatan dengan 34 poin, yang tak mungkin dikejar oleh peserta lainnya.

Skuad Brasil di Piala Dunia 2022

Pelatih: Adenor Leonardo Bacchi (Tite)

Penjaga Gawang:

  • Alisson (Liverpool)
  • Weverton (Palmeiras)
  • Ederson (Manchester City)

Pemain Bertahan:

  • Thiago Silva (Chelsea)
  • Marquinhos (PSG)
  • Danilo (Juventus)
  • Dani Alves
  • Alex Telles (Manchester United)
  • Guilherme Arana (Atletico Mineiro)
  • Alex Sandro (Juventus)
  • Eder Militao (Real Madrid)
  • Gabriel Magalhaes (Arsenal)

Pemain Tengah:

  • Bruno Guimaraes (Newcastle)
  • Philippe Coutinho (Aston Villa)
  • Casemiro (Real Madrid)
  • Lucas Paqueta (Lyon)
  • Fred (Manchester United)
  • Fabinho (Liverpool)
  • Danilo (Palmeiras)

Penyerang:

  • Neymar (PSG)
  • Vinicius Junior (Real Madrid)
  • Gabriel Martinelli (Arsenal)
  • Richarlison (Tottenham)
  • Raphinha (Barcelona)
  • Rodrygo (Real Madrid)
  • Gabriel Jesus (Manchester City)
  • Matheus Cunha (Atletico Madrid)

2. BELGIA (1816.71 Poin)

Timnas Belgia menjadi salah satu peserta yang akan tampil di Piala Dunia 2022 Qatar pada 21 November hingga 18 Desember mendatang. Sebetulnya Belgia selalu masuk ke dalam daftar tim unggulan pada beberapa edisi terakhir Piala Dunia karena mereka dianggap sedang berada di fase generasi emas.

Keberadaan pemain-pemain top dunia mengisi skuad Belgia Piala Dunia 2022. Nama-nama beken di skuad Belgia, ada Kevin De Bruyne, Eden Hazard, hingga Romelu Lukaku. Bahkan Timas Belgia sempat menduduki peringkat pertama FIFA untuk waktu yang lama.

Perjalanan Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona UEFA Belgia amatlkah mulus. Mereka menjadi pemuncak klasemen Grup E dengan 20 poin. Dari delapan pertandingan, Belgia tidak pernah kalah sekalipun. Mereka meraih 6 kemenangan dan 2 kali imbang, mencetak 25 gol dan cuma kebobolan 6 gol.

Di Piala Dunia 2022 nanti, Belgia tergabung di Grup F bersama Kanada, Maroko, dan Kroasia. Jika menilik kekuatan masing-masing, Belgia jadi unggulan untuk jadi juara grup.

Skuad Belgia di Piala Dunia 2022

Pelatih: Roberto Martinez

Penjaga Gawang:

  • Koen Casteels (Wolfsburg)
  • Simon Mignolet (Club Brugge)
  • Matz Sels (Racing Strasbourg)

Pemain Bertahan:

  • Dedryck Boyata (Hertha Berlin)
  • Timothy Castagne (Leicester)
  • Wout Faes (Stade Reims)
  • Thomas Meunier (Borussia Dortmund)
  • Arthur Theate (Bologna)
  • Jan Vertonghen (Benfica)
  • Toby Alderweireld (Al-Duhail)
  • Brandon Mechele (Club Brugge)
  • Thomas Foket (Stade Reims)

Pemain Tengah:

  • Kevin De Bruyne (Manchester City)
  • Charles De Ketelaere (Club Brugge)
  • Leander Dendocker (Wolves)
  • Eden Hazard (Real Madrid)
  • Thorgan Hazard (Borussia Dortmund)
  • Dennis Praet (Leicester City)
  • Alexis Saelemaekers (AC Milan)
  • Hans Vanaken (Club Brugge)
  • Axel Witsel (Atletico Madrid)
  • Youri Tielemans (Leicester City)

Penyerang:

  • Adnan Januzaj (Sevilla)
  • Dries Mertens (Napoli)
  • Yannick Carrasco (Atletico Madrid)
  • Leandro Trossard (Brighton)
  • Lois Openda (Vitesse)
  • Romelu Lukaku (Inter Milan)
  • Michy Batshuayi (Fenerbache)

3. ARGENTINA (1773.88 Poin)

Timnas Argentina memastikan diri lolos ke Piala Dunia 2022 mewakili zona Amerika Selatan (Conmebol) bersama Brasil, Uruguay, dan Ekuador. La Albiceleste (julukan Timnas Argentina) mengamankan tiket ke Qatar usai mengalahkan Venezuela dengan skor 3-0, di Stadion Alberto J. Armando, Sabtu (26/3/2022). Mereka lolos meski masih menyisahkan dua sisa laga.

Mendapatkan tiga poin tambahan, Argentina bercokol di peringkat kedua klasemen Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Conmebol dengan 38 poin, menemani Brasil di puncak klasemen, kedua tim ini sudah tak mungkin terkejar lagi.

Secara mental, skuad Argentina Piala Dunia 2022 amat tangguh. Juara Piala Dunia 2 kali ini, 1986 & 1978, tahu bagaimana cara untuk bisa memetik tiga poin atau mengontrol jalannya laga hingga tak terpeleset.

Selain itu, Piala Dunia di Qatar nanti mungkin akan jadi ajang terakhir bagi Messi yang saat ini sudah berusia 34 tahu. Jadi, ia pasti berharap besar bisa membawa tim Tango juara.

Skuad Argentina di Piala Dunia 2022

Pelatih: Lionel Scaloni

Penjaga Gawang:

  • Franco Armani (River Plate)
  • Emiliano Martinez (Aston Villa)
  • Juan Musso (Atalanta)
  • Geronimo Rulli (Villarreal)

Pemain Bertahan:

  • Nahuel Molina (Udinese)
  • Gonzalo Montiel (Sevilla)
  • German Pezzella (Real Betis)
  • Nicolas Otamendi (Benfica)
  • Nehuen Perez (Udinese)
  • Cristian Romero (Tottenham)
  • Lisandro Martinez (Manchester United)
  • Nicolas Tagliafico (Ajax)
  • Marcos Senesi (Feyenoord)
  • Marcos Acuna (Sevilla)

Pemain Tengah:

  • Guido Rodriguez (Real Betis)
  • Rodrigo De Paul (Atletico Madrid)
  • Exequiel Palacios (Bayer Leverkusen)
  • Alexis Mac Allister (Brighton)
  • Giovani Lo Celso (Villarreal)
  • Lucas Ocampos (Sevilla)
  • Alejandro Gomez (Sevilla)
  • Angel Di Maria (Juventus)

Penyerang:

  • Lionel Messi (PSG)
  • Nicolas Gonzalez (Fiorentina)
  • Angel Correa (Atletico Madrid)
  • Lautaro Martinez (Inter)
  • Paulo Dybala (AS Roma)
  • Julian Alvarez (River Plate)
  • Joaquin Correa (Inter)

4. PRANCIS (1759.78 Poin)

Prancis memastikan diri lolos ke putaran final Piala Dunia 2022 pada 14 Septermber 2011. Saat itu, Prancis meraih kemenangan fantastis atas Kazakhtan di Parc des Princes, dalam laga Grup D Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa.

Mereka melibas Kazakhtan dengan skor 8-0. Gelontoran gol Prancis lahir dari empat gol Kylian Mbappe, dua gol Karim Benzema, dan masing-masing torehan satu gol dari Adrien Rabiot dan Antoine Griezmann.

Di akhir kualifikasi, Prancis memuncaki klasemen Grup D dengan poin 18 dari delapan pertandingan. Mereka meraih lima kemenangan dan tiga kali imbang, tanpa kalah sekali pun.

Timnas Prancis datang ke Piala Dunia 2022 dengan menyandang gelar juara bertahan. Dengan kedalaman skuad Prancis Piala Dunia 2022 yang bertabur bintang, mereka menjadi salah satu negara yang diprediksi membawa pulang Piala Dunia lagi.

Skuad Prancis, asuhan Didier Deschamps, memiliki pemain berkualitas pada setiap lininya. Mulai dari kiper Hugo Lloris dan penjaga gawang andalan AC Milan, Mike Maignan, hingga penyerang-penyerang haus gol seperti Karim Benzema, Kylian Mbappe, Olivier Giroud, hingga Antoine Griezmann.

Dengan skuad seperti itu, Juara Piala Dunia 1998 dan 2018 ini, praktis menjadi tim yang menakutkan bagi lawan-lawan mereka di Grup, yaitu Australia, Denmark, dan Tunisia.

Meski begitu, Timnas Prancis dilarang besar kepala. Pasalnya, ada kutukan Piala Dunia, di mana biasanya juara bertahan langsung hancur di fase grup. Hal itu terjadi sejak lima edisi terakhir Piala Dunia, empat juara bertahan selalu kandas di fase grup. Dan, Prancis pun pernah mengalaminya pada Piala Dunia 2002.

Skuad Prancis di Piala Dunia 2022

Pelatih: Didier Deschamps

Penjaga Gawang:

  • Hugo Lloris (Tottenham)
  • Alphonse Areola (West Ham)
  • Mike Maignan (AC Milan)

Pemain Bertahan:

  • Benjamin Pavard (Bayern Munich)
  • Raphael Varane (Manchester United)
  • Presnel Kimpembe (PSG)
  • Ibrahima Konate (Liverpool)
  • Lucas Hernandez (Bayern Munich)
  • Theo Hernandez (AC Milan)
  • Lucas Digne (Aston Villa)
  • Jules Kounde (Barcelona)
  • William Saliba (Arsenal)
  • Jonathan Clauss (Lens)

Pemain Tengah:

  • N’Golo Kante (Chelsea)
  • Matteo Guendouzi (Marseille)
  • Aurelien Tchouameni (Real Madrid)
  • Adrien Rabiot (Juventus)
  • Boubacar Kamara (Aston Villa)

Penyerang:

  • Wissam Ben Yedder (Monaco)
  • Kingsley Coman (Bayern Munich)
  • Antoine Griezmann (Atletico Madrid)
  • Kylian Mbappe (PSG)
  • Karim Benzema (Real Madrid)
  • Moussa Diaby (Bayer Leverkusen)
  • Christopher Nkunku (RB Leipzig)

5. INGGRIS (1728.47 Poin)

Timnas sepak bola Inggris memastikan lolos ke Piala Dunia 2022 setelah menang 10-0 atas San Marino di matchday pamungkas Grup I Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa, Selasa, (16/11/2021).

Setelah melewati 10 pertandingan, Timnas Inggris duduk di puncak klasemen Grup I dengan 26 angka. Timnas Inggris unggul enam poin dari Polandia yang bertengger di posisi dua.

Tim berjuluk The Three Lions ini akan berada dalam grup B, bergabung dengan tim-tim lainnya seperti Iran, Amerika Serikat dan Wales. Di Piala Dunia 2022 Qatar ini, Timnas Inggris menjadi salah satu kandidat juara. Hal ini tak lepas dari prestasinya di edisi Piala Dunia sebelumnya juga berkat skuad Inggris Piala Dunia 2022 yang bertabur bintang.

Pada Piala Dunia 2018 lalu, Timnas Inggris berhasil masuk ke babak semifinal dan menjadi tim terbaik keempat di belakang Prancis, Kroasia, dan Belgia. Bahkan belum lama ini Timnas Inggris juga hampir menjuarai Euro 2020, andai tak tumbang dalam drama adu penalti melawan Italia.

Kiprahnya dalam empat tahun terakhir ini membuat Juara Piala Dunia 1966 ini diprediksi akan menjadi salah satu kandidat juara.

Skuad Inggris di Piala Dunia 2022

Pelatih: Gareth Southgate

Penjaga Gawang:

  • Jordan Pickford (Everton)
  • Jack Butland (Crystal Palace)
  • Nick Pope (Newcastle United)

Pemain Bertahan:

  • Kyle Walker (Manchester City)
  • Trent-Alexander Arnold (Liverpool)
  • Kieran Trippier (Newcastle United)
  • John Stones (Manchester City)
  • Harry Maguire (Manchester United)
  • Gary Cahill (Crystal Palace)
  • Phil Jones (Manchester United)
  • Danny Rose (Watford)
  • Ashley Young (Aston Villa)

Pemain Tengah:

  • Jordan Henderson (Liverpool)
  • Eric Dier (Tottenham)
  • Fabian Delph (Manchester City)
  • Dele Alli (Besiktas)
  • Jesse Lingard (Nottingham Forest)
  • Ruben Loftus-Cheek (Chelsea)

Penyerang:

  • Harry Kane (Tottenham)
  • Raheem Sterling (Chelsea)
  • Danny Welbeck (Brighton & Hove Albion)
  • Marcus Rashford (Manchester United)

Kedigdayaan 5 peserta Piala Dunia 2022 dengan ranking FIFA tertinggi ini akan segera diuji dalam waktu dekat, Speakers. layakkah mereka semua ada di puncak ranking FIFA? Dan, apakah ranking-rangking itu akan sesuai dengan pencapaian tim tersebut di Qatar nanti?

Ikuti terus SpeakBola untuk mendapat kabar terbaru dan unik dari dunia sepak bola.Karena bicara bola, ya SpeakBola aja!

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

More in Offside