(speakbola.com) – Derby della Madonnina (Derby Milan) adalah sebuah pertandingan sepak bola antara dua klub sepak bola terkemuka di Milan, Italia yaitu, A.C. Milan dan Inter Milan.
4 Pertandingan Derby Della Madonnina dengan Skor Terbanyak
Pertandingan syarat gengsi ini banyak menciptakan momen yang tak terlupakan. Salah satunya adalah pertandingan derby della madonnina dengan rekor skor terbanyak. Berikut adalah 4 Pertandingan Derby Della Madonnina dengan rekor Skor Terbanyak.
1. Derby Della Madonnina 11 Mei 2001 (AC Milan 6-0 Inter Milan)
AC Milan pernah memiliki kenangan yang sangat manis atas Inter Milan di laga Derby della Madonnina. Milan pernah begitu perkasa saat berhadapan dengan Inter pada laga pekan ke-30 Serie A musim 2000/2001. Laga itu digelar di Giuseppe Meazza, 11 Mei 2001.
Saat itu Milan berhasil menang telak 6-0 atas Inter. Gol-gol Rossoneri dicetak oleh Gianni Comandini, Federico Giunti, Serginho dan Andriy Shevchenko.
Comandini dan Shevchenko sama-sama mencetak dua gol di laga tersebut. Laga itu menjadi laga dengan margin kemenangan terbesar dalam sejarah Derby della Madonnina, sekaligus rekor derby della madonnina terkelam bagi Inter Milan.
2. Derby Della Madonnina 6 Mei 2012 (Inter 4-2 Milan)
Milan membutuhkan kemenangan di laga ini untuk bersaing memperebutkan trofi scudetto melawan Juventus. Namun jauh dari harapan, Diavolo Rosso justru kalah dengan skor 4-2 dan harapan mereka mempertahan scudetto pun pupus. Diego Milito membuka keunggulan Inter pada menit 44.
Namun, dua gol Zlatan Ibrahimovic pada menit 44 dan 46 membuat Milan berbalik unggul di derby della Madonnina ini. Akan tetapi, Milito kembali mencetak gol pada menit 52, 80, serta satu gol spektakuler dari Douglas Maicon saat pertandingan menyisakan tiga menit.
3. Derby Della Madonnina 30 Agustus 2009 (Ac Milan 0-4 Inter Milan)
Dalam laga yang digelar di San Siro, Milan yang bertindak sebagai tuan rumah tampil di bawah tekanan Inter yang tampil luar biasa selama 90 menit jalannya pertandingan. Inter unggul dalam segala-segalanya dari rival sekotanya itu.
Alhasil pada paruh pertama laga, Inter sudah unggul 3-0 lewat gol Thiago Motta, Diego Milito (penalti) dan Maicon. Dejan Stankovic mencetak gol tambahan untuk timnya di babak kedua. Gol-gol Nerazzurri dicetak oleh Thiago Motta menit 30, Diego Milito menit 36 (penalti), menit 45 dan Dejan Stankovic menit 67.
Kemenangan derby della Madonnina ini terjadi saat Inter Milan era Jose Mourinho yang pada akhirnya meraih treble winner.
4. 31 Januari 2016 (AC Milan 3-0 Inter Milan)
AC Milan berhasil menang telak dengan skor 3-0 kala menjamu Inter Milan di giornata 22 Serie A di San Siro, Senin (31/01/2016).
Pertandingan ini berlangsung seru dan cukup keras. Kedua tim saling jual beli serangan namun Milan lah yang mampu tampil lebih superior dengan tiga gol berkat sumbangan Alex, Carlos Bacca dan M’Baye Niang.
Dengan kemenangan derby della Madonnina ini, Rossoneri mengantongi 36 poin dan tetap berada di posisi 6 dari 22 laga. Sementara itu Inter tertahan di posisi 4 dengan koleksi 41 poin.
5. 3 April 2011 ( Ac Milan 3-0 Inter Milan)
AC Milan keluar sebagai pemenang Derby della Madonnina. Dalam laga yang berlangsung dalam tempo tinggi dan sarat emosi, Rossoneri sukses mengalahkan Inter Milan dengan skor telak 3-0.
Dalam pertandingan di San Siro, Minggu (3/4/2011) dinihari WIB, Milan langsung unggul pada menit pertama. Pato sukses mencatatkan namanya di papan skor setelah tembakannya merobek gawang Inter.
Berusaha menyamakan kedudukan, Nerazzurri malah kehilangan satu pemain pada awal babak kedua. Cristian Chivu dikartumerah karena mengasari Pato.
Milan menggandakan keunggulan saat laga berlangsung satu jam. Kembali Pato sukses menaklukkan Julio Cesar. Antonio Cassano akhirnya menggenapi kemenangan Milan pada menit-menit akhir. Tendangan penalti bekas pemain Sampdoria ini mengelabui Cesar.
Pada masa injury time, Milan juga harus bermain dengan sepuluh pemain. Cassano harus meninggalkan lapangan karena mendapatkan kartu kuning kedua.
Tambahan tiga poin mengokohkan Milan di peringkat teratas klasemen sementara Seri A dengan 65 poin dari 31 pertandingan. Mereka unggul lima poin atas Inter yang duduk di peringkat kedua.
Speakers, Itulah 4 Pertandingan derby della Madonnina dengan rekor skor terbanyak.
Ikuti terus speakbola untuk dapat kabar terbaru dan unik dari dunia sepak bola.
Bicara bola ya speakbola aja!