5 Pemain Bola Kembar Identik Paling Tenar

(speakbola.com) – Dalam sejarah sepak bola, tercatat beberapa nama pesepak bola yang berasal dari keluarga yang sama. Hubungan keluarga mereka bisa ayah dan anak seperti Cesare Maldini dan Paolo Maldini. Atau mungkin juga kakak-beradik, seperti Gary dan Phil Neville. Namun, yang paling unik dari hubungan keluarga para pemain sepak bola adalah kembar identik. Tercatat beberapa nama pemain bola kembar identik pernah ada dalam sejarah sepak bola. Bahkan beberapa di antaranya punya karir sepak bola cukup baik.

Pada rubrik Offside kali ini SpeakBola akan membahas pemain sepak bola kembar identik yang paling tenar di dunia persepakbolaan.

1. Lars dan Sven Bender (27 April 1989)

Lars dan Sven Bender adalah pasangan pemain bola kembar di Liga Jerman. Saudara kembar ini bermain dalam posisi yang berbeda di klub dan Tim Nasionalnya. Lars berposisi sebagai gelandang sedangkan Sven bermain sebaagi pemain bertahan.

Meskipun keduanya lebih lama bermain untuk klub berbeda, namun di akhir karir, mereka berdua memutuskan untuk pensiun di klub yang sama, Bayer Leverkusen, pada 2021 lalu.

Di level internasional, saudara kembar ini adalah bagian dari Timas U-19 Jerman yang memenangkan Kejuaraan Sepak Bola U-19 Eropa 2008. Lars dan saudara kembarnya Sven merupakan pemain inti pada turnamen tersebut.

2. Hamit dan Halil Altintop (8 Desember 1982)

Hamit dan Halil merupakan pasangan pemain bola kembar asal Turki. Keduanya sempat membela klub yang sama di Liga Jerman, yakni Schalke 04.

Namun sejak saat itu, perjalanan karier Hamit dan Halil mengalami perubahan. Hampir sebagian besar karir sepak bola Halil dihabiskan di Jerman. Hanya semusim saja dia keluar Jerman, yaitu saat membela Slavia Praha di musim 2017- 2018.

Berbeda dengan saudara kembarnya, Hamit melanglang buana ke berbagai klub. Bahkan Hamit sempat membela raksasa Eropa, Real Madrid. Meski perjalanan karier Hamit di Madrid hanya bertahan dua tahun saja.

3. Amiruddin Bagas Kaffa dan Amiruddin Bagus Kahfi (16 Januari 2002)

Pemain bola kembar ini berasal dari Indonesia. Duo Bagas dan Bagus pernah tercatat memperkuat timnas Indonesia U-16 bersama-sama pada kejuaraan AFF U-16 di Indonesia, 2018 lalu. Saudara kembar ini sukses mempersembahkan gelar juara bagi Timnas Indonesia U-16.

Sementara di level klub, Bagas Kaffa saat ini bermain untuk Barito Putera. Sang saudara kembar, Bagus Khafi, punya karier lebih mentereng. Bagus saat ini memperkuat klub Yunani, Asteras Tripolis FC.

4. Fabio dan Rafael da Silva (9 Juli 1990)

Pemain bola kembar lainnya yang datang dari Brasil, Fabio da Silva dan Rafael dan Silva. Kedua pemain punya karier yang cukup mentereng saat sama-sama memperkuat Manchester United.

Sayangnya periode kesuksesan mereka bersama Setan Merah tak berlangsung lama. Fabio da Silva lebih dulu meninggalkan Old Trafford untuk bergabung dengan Queens Park Ranger, disusul oleh Rafael yang hijrah ke Olympique Lyon.

Saat ini Fabio bermain di FC Nantes setelah hengkang dari Middlesbrough pada 2018 lalu. Sementara Rafael pulang ke negara asal untuk berkarier bersama Botafogo usai kontraknya bersama klub Turki, Basaksehir, habis.

5. Frank dan Ronald de Boer (15 May 1970)

Pasangan pemain kembar yang sempat jadi lini utama Timnas Belanda selama beberapa tahun. Ronald memiliki total 67 caps dan mencetak 13 gol untuk Timnas Belanda, sementara Frank memiliki 112 caps. 

Sebagai pemain, Ronald terkenal bisa menempati banyak posisi. Di Timnas Belanda, ia biasa bermain sebagai gelandang serang, penyerang tengah, ataupun gelandang kanan. Sedangkan di klubnya, Ajax, ia juga bermain di sektor gelandang serang dan juga gelandang kiri. Ronald bermain di Piala Dunia 1994, 1998, dan menjadi pilar di Piala Eropa 1996 dan 2000. 

Sementara itu Frank de Boer memiliki posisi sebagai pemain belakang. Ia terkenal akan kecepatan serta umpan-umpan yang akurat. Frank, yang merupakan kapten Timnas Belanda, juga merupakan eksekutor tendangan bebas handal. Ia menjabat sebagai kapten Timnas Belanda hingga masa pensiunnya di Piala Eropa 2004. 

Itu dia Speakers, 5 pemain bola kembar paling tenar yang mewarnai dunia sepak bola. Temukan artikel menarik lainnya di rubrik Offside untuk mendapatkan kabar terkini dan unik dari dunia sepak bola. Bicara bola ya speakbola aja!